Inspiration
Main Article PIC _ 6 Cara Dapatkan Senyum Menawan dengan Gigi Putih Alami

6 Cara Dapatkan Senyum Menawan dengan Gigi Putih Alami

Saat bertemu dengan seseorang, kesan pertama begitu penting, bukan? Sah-sah saja Anda merias wajah dan mengenakan pakaian terbaik. Tetapi, hindari masalah saat Anda tersenyum. Masalah apa? Ya, masalah jika gigi Anda telah mengalami perubahan warna. Maka, rawatlah gigi Anda agar tetap bersih dan putih, baru sebarkan senyum Anda. Inilah beberapa cara untuk mendapatkan senyum menawan dengan gigi putih alami.

 

MINUM BANYAK AIR PUTIH

Sub Article Pic _ Minum Banyak Air Putih 

Cara alami memutihkan gigi yang pertama adalah meminum air putih. Air putih adalah salah satu media dan cara alami untuk mendapatkan gigi yang putih dan bersih. Minuman yang mengandung pewarna bisa membuat gigi terlihat kusam dan kotor. Tapi, bukan berarti Anda tidak boleh mengonsumsi minuman lain yang berwarna. Jika Anda susah meninggalkan minum minuman yang berwarna, sebaiknya selingi juga dengan minum air putih.

 

KONSUMSI SAYURAN & BUAH-BUAHAN

Sub Article Pic _ Konsumsi Sayuran dan Buah-buahan

Mengonsumsi makanan, seperti apel, kembang kol, wortel, dan seledri merupakan cara alami memutihkan gigi. Makanan yang renyah dan berserat serta konsumsi sayuran dapat membantu gigi menghapus noda secara lembut.

 

MEMBERSIHKAN SISA MAKANAN

Sub Article Pic _ Membersihkan Sisa Makanan

Bersihkan sisa-sisa atau noda makanan yang menempel dalam mulut di bagian gigi Anda. Jika tidak dibersihkan, akan muncul flek. Hindari juga makanan yang terlalu banyak mengandung asam agar email gigi tidak terkikis.

 

MENYIKAT GIGI

Sub Article Pic _ Menyikat Gigi

Sikatlah gigi Anda minimal dua kali dalam sehari untuk memperoleh gigi kuat sehat dan putih. Waktu terbaik menggosok gigi adalah setelah makan dan sebelum tidur. Perhatikan pula cara menyikat gigi yang benar berdasarkan bagiannya, seperti gerakan naik-turun pada bagian luar gigi depan selama beberapa detik.

 

OBAT KUMUR

 Sub Article Pic _ Obat Kumur

Obat kumur dapat bermanfaat untuk menjaga gigi tetap putih serta nafas tetap segar. Jika Anda memilih obat kumur, pilihlah obat kumur yang memiliki cairan yang berwarna putih dan bebas dari pewarna.


JANGAN MEROKOK

Sub Article Pic _ Jangan Merokok

Kandungan tembakau dan nikotin serta zat-zat lain yang terdapat pada rokok sangat berbahaya untuk kesehatan Anda. Tidak hanya itu, rokok dapat membuat flek kuning pada gigi yang sulit dihilangkan. Jadi, hindarilah merokok.

 

Posted : 10 Maret 2016

 


INSTAGRAM

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *